GO UP

Rilis Kalender Event 2024, Kota Solo Hindari “Dina Ala”. Simak Yuk!

Halo, Sobat Wisata. Catat! Pemerintah Kota Surakarta telah merilis Kalender Event Tahun 2024 loh. Eits untuk mensukseskan Kalender Event 2024 ini, Pemerintah Kota Surakarta menghindari “dina ala”, yaitu hari tidak baik untuk melaksanakan kerja/event dan “dina ala” ini juga rilis di dalam Kalender Event 2024 lho sobat. Bonusnya, sobat wisata jadi tahu nih mana hari yang baik untuk melaksanakan kerja atau bepergian.

Ratusan event di Kota Solo yang akan terselenggara mulai dari bulan Januari hingga Desember 2024 akan menemani harimu. Akan ada 10 event unggulan, 70 event tahunan, 17 event kelurahan dan 664 event rutin dari 12 venue. Yuk simak 10 event unggulan Kota Solo di tahun 2024:

  1. Grebeg Sudiro tanggal 4 Februari 2024 di Kawasan Pasar Gede
  2. Solo Menari tanggal 29 April 2024 di Taman Sriwedari, Solo Safari, Taman Banjarsari, Taman Balekambang.
  3. Kirab Pusaka Dalem tanggal 6 Juli 2024 di Puro Mangkunegaran
  4. Kirab Malam 1 Sura tanggal 7 Juli di Keraton Surakarta Hadiningrat
  5. Solo Batik Carnival 15 tanggal 13 Juli di Jalan Bhayangkara – Balaikota Surakarta
  6. Solo Keroncong Festival tanggal 19-20 Juli 2024 di Pamedan Pura Mangkunegaran
  7. Solo City Jazz tanggal 9-10 Agustus 2024 di Pamedan Pura Mangkunegaran
  8. Solo International Performing Arts tanggal 29-31 Agustus 2024 di Benteng Vastenburg
  9. Festival Payung Indonesia XI tanggal 6-8 September 2024 di Taman Balekambang
  10. International Mask Festival tanggal 15-16 November di Pendapa Balaikota Surakarta

Event lainnya bisa di download disini ya sobat:

 

[maxbutton id=”139″ url=”https://pariwisatasolo.surakarta.go.id/destinations/kalender-event-solo-2024/” text=”Buku Saku Kalender Event 2024″ ]

 

[maxbutton id=”140″ url=”https://pariwisatasolo.surakarta.go.id/destinations/kalender-event-solo-2024/” text=”Kalender Event 2024 + Kalender Jawa” ]

 

Makin nggak sabar kan untuk berkunjung ke Kota Solo dan menikmati keseruan eventnya. Yuk siapkan dan luangkan waktu liburanmu untuk liburan ke Solo. Jangan lupa untuk mencoba wisata-wisata lainnya ya, Liburan aman?? Ya Ke Solo Aja.