MICE Mart 2021 di nDalem Woeryoningratan
Pada hari Rabu (17/11/21) berlangsung Opening Ceremony MICE Mart 2021 di nDalem Woeryoningratan. Opening Ceremony MICE Mart 2021 di buka oleh Plt. Kepala Dinas Pariwisata Kota Surakarta, Bapak Aryo Widyandoko serta Ketua Panitia Pelaksana MICE Mart 2021, Bapak Daryono.
Pemilihan tempat bertujuan mengenalkan hidden gem di Solo yang mungkin belum banyak wisatawan ketahui. Berlokasi di jalan utama, Jl. Slamet Riyadi, menjadikan tempat ini mudah dijangkau oleh siapa saja meski baru pertama kali datang ke Solo. Selain itu, nDalem Woeryoningratan berada di dalam kawasan Danar Hadi Solo yang tentunya sudah menjadi icon Kota Solo salah satunya, yakni Batik. Agenda dilanjutkan dengan Business to Business yang merupakan agenda utama dari MICE Mart ini, dihadiri 21 seller serta 16 buyer MICE dari berbagai daerah antara lain, Jakarta, Surabaya, dan Jogjakarta.
Setelah itu, dilanjutkan dengan malam keakraban dalam Dinner Bersama Walikota, dimeriahkan persembahan Tari Gambyong Pare Anom dari Sanggar Pincuk. Ketua Panitia Pelaksana MICE Mart 2021, Bapak Daryono mengatakan bahwa semoga MICE Mart 2021 diharapkan bisa menjadi kebangkitan di masa pandemi Covid-19 untuk mendatangkan wisatawan di kota Solo. Pelaksanaan MICE Mart kali ini ditutup dengan city tour dengan mengunjungi daya tarik wisata: Rumah Atsiri Indonesia, Pasar Gedhe Harjonagoro, Karaton Kasunanan Surakarta Hadiningrat, Museum Batik Danar Hadi, Edupark UMS dan yang terakhir De Tjolomadoe.