GO UP
Image Alt

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Solo

Bengawan Solo Travel Mart 2019

Bengawan Solo Travel Mart merupakan ajang promosi pariwisata #KotaSolo yang digelar rutin setiap tahun dengan agenda utama adalah business meeting mempertemukan buyer (pembeli) yang terdiri dari biro travel yang mempunyai potensi menjual paket wisata destinasi kota Solo dan penjual (Seller) yang merupaka penyedia jasa pariwisata kota Solo berupa hotel, objek Wisata, restaurant, transportasi, oleh-oleh dan tempat hiburan yang ada di Kota Solo dan sekitarnya.

Disamping acara bussines meeting yang diharapkan akan  Langsung terjadi transaksi  di agenda  itu peserta  juga diajak  untuk famtrip mengunjungi objek wisata yang telah direncanakan oleh panitia.

Tahun 2019 ini Event Tahunan Bengawan Solo Travel Mart 2019 ( BTM 2019 ) yang masuk dalam kalender event kota Surakarta di bawah  Dinas Pariwisata kota Surakarta pada tanggal 17-19 Februari 2019 . Moment ini diadakan berkenaan dengan perayaan hari jadi kota Solo 274 tahun yang di meriahkan dengan festival jenang,  bertujuan supaya buyer semakin bisa menikmati sajian berbagai macam sajian jenang, acara yang digawangi oleh ASITA DPC Surakarta Bersama stakeholder partner yaitu BPC PHRI Kota Surakarta  ,BPPD  kota Surakarta dan DPC ASPPI Solo Raya. Panitia BTM 2019 mencoba membuat gebrakan baru dari mulai menyempurnakan logo BTM Lama menjadi  Logo BTM yang lebih dinamis dan kekinian yang  telah disampaikan sebelumnya.

BTM kali ini juga akan dihadiri 70 buyer dari Makasar, Bali, Bogor, Jogja, Flores, Bojonegoro, Malang, Badung, Semarang, Surabaya, Lombok. Dari buyer yang hadir ada bebrapa buyer potensial menjual paket wisata Solo diantaranya Panorama Destination, Sun Education (Join local partner dengan Mokaya Tour Solo), Merapi Pesona ( Tamu Eropa), Pasindo Tour dan beberapa biro travel potensial lainnya.

Adapun seller akan difokuskan dari potensi kota Solo dari hotel, destinasi wisata, bis pariwisata (tranportasi), oleh-oleh, restaurant dan tempat hiburan yang berjumlah 50 seller.

Leave a Reply