GO UP

Gladag, Pusatnya Kota Solo

Jika Anda hendak berkunjung ke kota Solo pastinya Anda tidak asing dengan wilayah Gladag. Yap. Kawasan ini merupakan kawasan strategis dalam lalu lintas perkotaan yakni perempatan jalan dari ujung jalan Slamet Riyadi. Kawasan ini terkenal karena menjadi ikon dari kota yang berjuluk kota budaya. Di Kawasan Gladag terdapat patung Brig. Jend Slamet Riyadi.  Tak hanya itu saja yang menjadi ciri khas dari Kawasan Gladag, disana juga banyak sekali wisata kuliner serta kawasan strategis berbisnis bagi para pebisnis. Gladag juga merupakan gerbang utama masuk ke Kawasan Keraton Surakarta.

 

Kawasan Gladag seakan-akan tidak ada matinya, siang malam di Kawasan ini selalu ramai oleh pengunjung. Banyak event-event yang digelar di Kawasan strategis ini. Semua ini dilakukan agar bias mengangkat sektor pariwisata di kota Solo yang notabene-nya sebagai Kota Budaya. Untuk itulah saat ini pemerintah kota Surakarta berjuang keras untuk bisa mewujudkan kota ini menjadi MetroCultural, yakni kota yang modern tapi tanpa harus meninggalkan nilai-nilai kebudayaan yang telah mandarah daging di masyarakat kota Solo sendiri.

WISATA SEJARAH